7 Rekomendasi Tempat Wisata Malang di Malam Hari, Seru dan Indah!

7 Rekomendasi Tempat Wisata Malang di Malam Hari, Seru dan Indah!

Kota Malang memang tidak habisnya dalam mengejutkan para pengunjung di luar kota maupun dalam kota Malang. Tak hanya wisata alam, air terjun dan wahana saja Malang juga menawarkan wisata malam yang tidak kalah mengasyikkan. Dengan berkunjung ke tempat wisata malam di Malang, tentu kamu bisa melihat sisi lain dari kota Apel satu ini.

Meskipun dalam keadaan malam, di Kota ini sangat menawan berbagai macam bentuk lampu yang sangat indah untuk menemani malam anda. Penasaran, apa saja tempat wisata malam Malang yang terkenal dan sayang untuk dilewatkan? Simak rekomendasinya berikut!

1. Kampung Lampion

Dilihat dari namanya saja, sudah jelas bahwa tempat wisata di Malang satu ini memang cocok dikunjungi di malam hari. Di sini, kamu bisa menikmati cahaya lampion dalam berbagai bentuk mulai dari bunga, hewan, sampai karakter lucu. Selain menikmati keindahannya, kamu juga bisa bertegur sapa dengan warga sekitar yang ramah-ramah.

Anda juga bisa menikmati pemandangan di wisata ini dengan duduk di gazebo dan kursi taman, dengan udara yang berhembus semilir pada malam hari akan semakin sejuk dan dingin. Tak hanya itu, anda juga bisa menikmati jajanan yang bisa di beli di stand yang disediakan di wisata ini.

Kampung Lampion memiliki lampu yang bervariasi dan berbagai macam bentuk bisa anda temui. Dengan lampu yang indah ini bisa anda jadikan untuk background foto yang indah dan aestetik saat malam hari, indah bukan?

2. Batu Night Spectacular

Tempat wisata di Malang satu ini dikenal dengan wahana permainan yang beragam. Di sini, kamu juga bisa menemukan taman lampion yang siap membuat tampilan laman Instagram kamu lebih beragam. Dengan taman taman yang indah dihiasi berbagai lampu akan mempercantik foto anda.

Untuk bisa menikmati berbagai wahana permainan di dalamnya, kamu perlu merogoh kocek sekitar Rp110.000. Namun jika kamu ingin melihat kondisi di dalamnya terlebih dahulu, pilihlah tiket masuk senilai Rp35.000. berbagai macam wahana yang disediakan di wisata ini cukup memacu adrenalin, tapi jangan khawatir jika anda berkujung bersama anak kecil, disini juga ada beberapa wisata yang di peruntukan untuk anak kecil.

3. Taman Kunang-Kunang

Taman Kunang-Kunang bisa menjadi salah satu alternatif wisata Malang di malam hari jika tidak ingin merogoh kocek terlalu dalam. Di sini, kamu tidak perlu membayar tiket masuk, namun banyaknya pedagang di sekitar taman mungkin akan menggodamu untuk jajan.

Di Taman Kunang-Kunang juga disediakan bangku-bangku cantik, bahkan gazebo untuk bersantai. Anda bisa bersantai di gazebo dengan menikmati jajanan yang telah anda beli. Dengan pemandangan yang sangat indah di sekeliling taman ini bisa anda jadikan untuk berfoto yang aestetik, dilengkapi dengan kunang – kunang yang bertebangan di langit menghiasi malam anda yang indah ini.

4. Infinity World

Masih menjadi bagian dari Jatim Park 3, Infinity World menyuguhkan pengalaman wisata malam yang berbeda. Di sini, pengunjung akan melihat permainan instalasi kaca dan dan pencahayaan yang sangat apik. Disini anda bisa berfoto dengan aestetik karena Cahaya dari kaca sangat indah dan mengagumkan.

Infinity world di Jatim Park 3 merupakan area rumah kaca pertama di Indonesia dengan 13 area yang berbeda, diantaranya yaitu Time Table, Elektonase, Jungle Bridge, Stech Maze, dan Sky Walker. Anda bisa menikmati berbagai wahana juga disini untuk mengisi malam anda dengan indah. Tak hanya itu anda juga akan menemui berbagai macam stand makanan, bisa anda kunjungi untuk mengisi perut anda yang kosong.

5. Paralayang Batu

Ingin menikmati keindahan Kota Batu Malang di malam hari dari ketinggian? Tentu saja, wisata Paralayang Batu merupakan jawaban paling tepat. Tempat wisata satu ini biasanya sudah ramai sejak sore, karena banyak diantara mereka yang ingin menikmati sunset.

Terletak di kawasan perbukitan, membuat tempat wisata satu ini tidak hanya indah tetapi juga sejuk. dengan di temani kopi dan jajanan akan semakin menyenangkan, apalagi dengan memandang wisata kota Batu dari atas wisata Paralayang.

Anda juga bisa mencoba wahana paralayang, anda akan dibawa terbang mengelilingi Kota Batu, apalagi saat ini cuaca sangat mendukung untuk mencoba salah satu wisata ini. apakah anda berminat untuk mencoba?  

6. Malang Night Paradise

Ide wisata malam di Malang selanjutnya adalah Malang Night Paradise. Tempat ini, sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga, termasuk anak-anak. Pasalnya, beberapa area di sini menawarkan wisata edukatif yang cocok untuk anak-anak. Dan berbagai macam wahana yang bisa anda coba disini seperti wahana perahu yang akan membawa anda berkeliling wisata ini dengan pemandangan yang indah dihiasi oleh lampu yang apik.

Malang Night Paradise juga banyak menyediakan spot foto-foto cantik, salah satunya terowongan yang dipenuhi banyak lampu. Selain itu anda juga bisa duduk – duduk dengan menikmati udara malam di gazebo yang sudah di sediakan oleh wisata ini untuk anda gunakan saat Lelah berkeliling. Sangat indah bukan?

7. Alun-Alun Batu

Tidak perlu harus selalu ke tempat wisata, jika kamu lebih ingin menikmati keindahan Malang di malam hari dengan bersantai, Alun-Alun Batu bisa menjadi solusinya. Di sini, kamu bisa menyaksikan keindahan air mancur di tengah alun-alun, jiga ramainya warga sekitar yang bermain skateboard di track yang tersedia. Selain itu anda bisa mencoba menunggang kuda berkeliling alun – alun Batu, dan ada juga bus mini yang dihiasi oleh lampu – lampu yang indah akan menemani anda.

Jangan takut kelaparan, ada banyak pedagang kaki lima di sekitar alun-alun yang siap mengisi perut Anda. Anda bisa memilih makanan apapun disini, karena berbagai macam jajanan bisa anda lihat dan nikmati. Setelah membeli jajanan anda bisa menikmati jajanan di dalam alun alun yang sudah disediakan untuk duduk – duduk manis dan mengobrol.

Tak hanya itu untuk anda yang mengajak anak – anak, anda bisa mengajak untuk bermain di playground gratis yang sudah disediakan di dalam alun – alun. Pemandangan di sekitar ini sangat indah akan memanjakan anda dengan dilengkapi alunan music dan semilir angin malam yang sejuk.

Kunjungi 8 Tempat Wisata Keluarga yang Seru di Malang

Kunjungi 8 Tempat Wisata Keluarga yang Seru di Malang

Kota Malang merupakan kota yang sangat indah untuk tujuan liburan bersama keluarga dan teman – teman. Memang Kota Malang ini sangat recomended, karena tidak hanya wisata liburan saja, disini anda juga bisa belajar dengan mengunjungi beberapa museum yang menyuguhkan banyak sekali penemuan yang akan menambah pengetahuan belajar anda. Apalagi, mengunjungi museum dengan anak – anak akan sangat cocok.

Nah, saya akan merekomendasikan beberapa wisata di malang yang cocok untuk di kunjungi bersama anak – anak, teman – teman maupun dengan pasangan anda. Penasaran dengan wisata apa saja? Langsung saja cek beberapa ulasan di bawah ini.

1. Taman Selecta

Taman Selecta merupakan salah satu wisata di Malang yang memiliki taman indah dengan berbagai macam bunga di dalamnya. Bunga yang berwarna – warni sangat menyejukkan mata setiap kali memandangnya. Dan untuk anda yang menyukai taman bunga sangat cocok untuk mengunjungi wisata ini bersama keluarga, teman – teman maupun pasangan anda. Berfoto selfie dengan background taman bunga yang indah akan menambah kesan estetik di handphone anda.

Tak hanya taman saja, wisata ini dilengkapi oleh fasilitas yang lengkap dan memadai, akan membuat seluruh pengunjung merasakan kepuasan. Selain itu, wisata ini juga mempunyai waterboom yang sangat luas dan didalamnya terdapat wahana yang seru untuk bermain bersama keluarga.

Disini juga terdapat banyak spot yang instagramable, dan tentunya sangat indah. Anda bisa melakukan kegiatan outbound, menunggang kuda, bermain sky bike, dan jalan – jalan di area sekitar taman ini untuk menyejukkan mata. Apakah anda ingin mengunjungi wisata ini untuk liburan?

2. Paralayang Gunung Banyak

Paralayang Gunung Banyak merupakan salah satu wisata di Malang yang populer. Disini anda bisa melihat matahari terbit dan tenggelam, dengan pemandangan kota Batu dari atas, dengan melihat keindahan ini akan sangat indah bila dilakukan dengan teman atau pasangan anda. Memiliki udara yang cukup dingin tidak mengurangi ramai akan pengunjung di Wisata ini.

Selain bisa melihat pemandangan indah, disini juga menyediakan wisata Paralayang. Kegiatan yang mengudara dengan parasut, kegiatan ini sangat menguji adrenalin anda. Bagi anda yang menyukai ketinggian atau kegiatan menguji adrenalin, sangat cocok untuk mencoba wisata ini. pemandangan gunung Arjuno yang indah bisa terlihat saat anda mendarat dengan parasut.

Disini juga tersedia fasilitas yang cukup lengkap dan terdapat juga kegiatan outbound, dengan flying fox, sebagai wahana outbound bisa anda coba. Wisata ini juga salah satu wisata outbound di Malang. Jika anda ingin melakukan kegiatan outbound, bisa dilakukan di wisata ini. Apakah anda berminat?

3. Perkemahan Bedengan

Berlokasi di sebelah barat Kota Malang, bedengan, bumi perkemahan Selorejo adalah destinasi wisata yang cocok sebagai sarana edukasi. Disini para pengunjung bisa menikmati keindahan perkebunan jeruk. Disini juga ada spot foto yang sangat indah dan instagramable banget. anda bisa gunakan untuk background yang cantik untuk berfoto.

Bedengan juga merupakan daerah yang cocok untuk aktivitas berkemah. Selain itu, tempat ini juga sudah memiliki fasilitas lengkap untuk aktivitas berkemah. Selain untuk berkemah, anda juga bisa melakukan kegiatan outbound bersama teman – teman atau keluarga. Lahan yang digunakan sangat luas dan sangat menyejukkan.

Bumi Perkemahan Selorejo termasuk ke dalam salah satu tempat wisata di Malang yang memiliki pemandangan indah. Selain itu tempatnya pun bersih dan asri. Di pagi hari anda akan disambut oleh gemericik air sungai dan daun – daun yang diselimuti oleh embun pagi. Memiliki udara yang sangat dingin khas Kota Batu, diharapkan anda membawa baju yang hangat.

4. Museum Bagong Adventure

Sesuai namanya, Bagong adventure Museum Tubuh memang merupakan museum tentang anatomi tubuh manusia. Disini anda bisa belajar tentang organ tubuh manusia secara rinci. Demi memudahkan pengunjung dalam mengeksplor organ tubuh manusia. Bagong Adventure terbagi menjadi tiga belas zona. Beberapa diantaranya seperti zona telinga, otak, mata dan paru – paru.

Tenang saja. Selama berada disini anda tidak akan merasa bosan sama sekali. Tempat seluar kurang lebih 3,5 hektar ini dirancang dengan konsep modern yang menarik dan interaktif. Asyiknya lagi, anda juga bisa melakukan cek Kesehatan di wisata yang satu ini.

Beberapa pemeriksaan tubuh yang tersedia seperti, cek tinggi badan, kolestrol, gula darah berat badan, dan asam urat. Nah, agar bisa menikmati berbagai fasilitas, anda harus menyiapkan biaya untuk tiket masuk. Setiap hari senin – kamis, harga tiket sekitar Rp.40.000/ orang. Lalu pada hari lainnya, harga tiket masuknya sekitar Rp.60.000/ orang.

5. Gunung Bromo

Destinasi alam satu ini sudah menjadi salah satu spot wisata andalan Jawa Timur, bahkan namanya sudah tersohor hingga ke mancanegara. Tempat yang satu ini menwarkan keindahan alam dan kesejukkan udara khas pegunungan yang tidak bisa anda dapatkan di perkotaan.

Banyak spot foto yang menarik bisa anda jelajahi disini, mulai dari penanjakan yang menjadi spot populer untuk menanti matahari terbit, kawah bromo yang terus mengepulkan asap, dan bukit teletabis. Anda bisa ke Gunung Bromo dari arah Malang menuju ke Tumpang, maupun dari arah probolinggo.

6. Tirta Nirwana Songgoriti

Tirta Nirwana Songgoriti merupakan salah satu wisata di Kota Batu yang memiliki pemandangan yang sangat alam, udara disini sangat sejuk dan khas Kota Batu sangat dingin. Wisata ini dikelilingi oleh pohon – pohon besar yang sangat rindang, tanaman hijau yang membuat wisata ini semakin segar.

Untuk anda yang ingin berbelanja, disini juga ada khusus pasar Songgoriti, ada waterpark yang sangat luas, taman dan hotel penginapan bisa anda kunjungi. Selain itu, anda juga bisa melakukan kegiatan outbound disini bersama teman – teman, Perusahaan ataupun keluarga.

Songgoriti juga terkenal dengan candi, candi peninggalan dari zaman majapahit bisa anda kunjungi untuk menambah wawasan anda tentang budaya Indonesia. Dan anda juga akan menemui beberapa patung dinosaurus dan teman – temannya, dan bisa anda gunakan untuk media foto yang lucu dan estetik.

7. Batu Secret Zoo

Lokasi tempat ini masih berada di kawasan Jatim Park, lebih tepatnya berada di Jatim Park 2. Yang membedakan tempat ini dengan Jatim Park 1 adalah kawasannya yang lebih dikhususkan sebagai kebun binatang dan Museum Satwa. Bukan hanya bisa melihat koleksi satwanya saja, kamu juga bisa berinteraksi langsung dengan hewan-hewan menggemaskan ini. 

Salah satu yang paling banyak diminati wisatawan adalah area Baby Zoo, karena di sini pengunjung bisa berinterkasi langsung dengan bayi-bayi hewan yang nampak imut dan menggemaskan.

8. Malang Night Paradise

Destinasi satu ini merupakan sebuah tempat wisata di Malang yang cukup terkenal, sesuai namanya, tempat ini hanya buka pada malam hari saja. Ada dua area yang bisa kamu kunjungi saat mampir ke destinasi satu ini, yang pertama berupa Taman Dinosaurus yang menampilkan replika hewan purba, dan area kedua berupa Taman Lampion.

Di Taman Lampion ini kamu bisa menikmati suasana romantis dengan tempatnya yang dihiasi oleh lampu-lampu cantik aneka warna dan ditata secantik mungkin dengan bentuknya yang beragam. Spot satu ini menjadi area wajib untuk didatangi bagi kamu yang suka foto-foto.

Wisata Malang Untuk Anak – Anak Yang Menarik dan Seru

Wisata Malang Untuk Anak – Anak Yang Menarik dan Seru

Kota Malang merupakan kota yang sangat indah untuk tujuan liburan bersama keluarga dan teman – teman. Memang Kota Malang ini sangat rekomended, karena tidak hanya wisata liburan saja, disini anda juga bisa belajar dengan mengunjungi beberapa museum yang menyuguhkan banyak sekali penemuan yang akan menambah pengetahuan belajar anda. Apalagi, mengunjungi museum dengan anak – anak akan sangat cocok.

Nah, saya akan merekomendasikan beberapa wisata di malang yang cocok untuk di kunjungi bersama anak – anak, teman – teman maupun dengan pasangan anda. Penasaran dengan wisata apa saja? Langsung saja cek beberapa ulasan di bawah ini.

Malang Night Paradise

Tempat wisata di Malang pertama yang romantis ini adalah Malang Night Paradise yang tergolong destinasi wisata terbaru. Meskipun masih baru, namun jangan remehkan popularitasnya, karena tempat ini menjadi salah satu yang paling diburu wisatawan.

Sesuai namanya, objek wisata ini hanya bisa kamu kunjungi saat malam hari. Hal tersebut dikarenakan daya tarik utamanya adalah cahaya lampion-lampion dan dekorasi lampu yang terlihat makin romantis saat malam. Selain lampion cantik dengan aneka bentuk dan warna, tempat ini juga punya daya tarik lain berupa Museum Ganesya dan Taman Dinosaurus yang cocok untuk liburan bersama keluarga.

Batu Night Spectacular (BNS)

Walaupun lokasinya berada di Kota Batu, namun destinasi satu ini juga bisa kamu kunjungi saat berbulan madu di Malang. BNS sendiri merupakan tempat wisata yang berkonsep pasar malam yang di dalamnya terdapat sekitar 28 wahana permainan. Tempat wisata romantis ini buka mulai sore hari hingga tengah malam. Di dalamnya selain bisa mencoba wahana permainan, terdapat juga hiasan lampion-lampion aneka warna dan bentuk yang menambah kesan romantis.

Taman Bunga Selecta

Tempat ini merupakan kawasan objek wisata di Malang yang memiliki luas sekitar 18 hektar yang juga cocok untuk dikunjungi bersama keluarga. Tempat wist romantis di Malang ini menyuguhkan aneka wahana yang bisa kamu kunjungi bersama pasangan. Seperti taman bunga, playground, waterboom, atau kolam renang.

Di sini kamu bisa menyaksikan hamparan bunga dengan aneka warna dan jenis yang tertata cantik. Di taman bunga ini pula kamu bisa bersantai sambil menikmati pemandangan taman bunga sekaligus perbukitan hijau yang mengelilinginya.

Goa Pinus

Goa Pinus adalah objek wisata yang menggabungkan sebuah goa dan hutan pinus yang masih alami. Jadi kamu bisa bayangkan kan gimana indahnya suasana di tempat ini. Hutan pinus di sini tumbuh mengelilingi lahan bekas galian pasir yang berukuran cukup luas.

Di sini kamu bisa berburu tempat-tempat untuk mengambil doto romantis bersama pasangan di antara pepohonan pinus yang menjulang di tengah hutan. Tidak jarang kamu akan melihat pasangan yang akan menikah mengambil foto bersama di tempat ini.

Pondok Wisata Bawlk

Tempat wisata yang memiliki konsep seperti rumah kecil – kecil di dongeng. Para pengunjung sangat antusias untuk berfoto disini, seperti kita di alam kurcaci dengan rumah yang mungil. Dengan lapang yang luas serta pemandangan yang menyejukkan mata, udara yang sejuk bisa kita hirup untuk menenangkan hati. Tempat ini berlokasi di Jl. Sidomakmur No.82, Jetak Lor, Mulyoagung, Dau, Malang.

Kampung Enem

Kampung yang memiliki konsep rumah pohon. Pengunjung bisa menikmati akhir liburan dengan pergi ke kampung ini, kampung yang memiliki konsep yang unik. Dengan udara yang sejuk dan pemandangan yang indah nan asri menambah kesan kampung yang sesungguhnya. Terdapat bunga dan rumput – rumput disekitar rumah seperti rumah sungguhan di kampung.

Kampung Warna – Warni Jodipan

Wisata Di Malang Paling Keren

Kampung warna – warni jodipan termasuk jajaran tempat wisata di Malang yang gratis untuk kalian kunjungi. Kampung yang berada di pinggiran sungai Brantas. Dahulu kampung ini sangat kumuh dan kotor tidak ada wisatawan yang mau datang kesini. Tetapi, lambat laun kampung ini dirubah menjadi kampung yang indah, memiliki corak seperti Pelangi. Mempunyai tempat spot foto yang banyak dan indah bisa kamu coba. Berlibur ke Kampung Warna – Warni jodipan bisa dilakukan dengan keluarga, teman – teman.

Alun – Alun Kota Batu

Alun – alun Kota Batu, tempat yang sering dikunjungi sampai tidak akan sepi oleh wisatawan. Tempat yang sangat ramai setiap hari. Di Alun – Alun Kota Batu, kalian akan menemukan pedagang kaki lima yang berjejer di area sekitas Alun – Alun Kota Batu ini. dari penjual makanan, minuman, aksesoris, hingga pakaian. Harganya sangat murah untuk kantong, jadi jangan khawatir untuk kalian yang memiliki dompet tipis. Di Alun – Alun Kota Batu juga terdapat wahana yang bisa di kunjungi yaitu bianglala. Memiliki pemandangan yang indah, bisa kalian abadikan dengan berfoto.

Coban Rais

Coban Rais merupakan wisata popular tapi tergolong memiliki harga tiket yang sangat murah. Wisata ini menawarkan berbagai macam panorama yang sangat indah seperti Batu Flower Garden, Gardu Pandang, hammock, sepeda layang dan masih banyak lagi. Yang paling hits adalah Batu Flower Garden, karena taman yang memiliki bunga warna – warni dan sangat di tata rapi seindah mungkin. Taman yang begitu instagramable dan unik. 

Selain itu Coban Rais juga terkenal dengan wisata Air Terjunnya yang sangat indah dan megah. Dengan ketinggian mencapai 9KM, dengan diameter 18M. udara dan air disini sangat segar membuat anda semakin nyaman dan betah berlama – lama di wisata ini bareng keluarga, teman – teman maupun pasangan anda.

9 Destinasi Wisata Tempat Wisata Di Batu Malang Instagramable Banget

9 Destinasi Wisata Tempat Wisata Di Batu Malang Instagramable Banget

Tentu di setiap daerah maupun Kota yang berada di Indonesia ini memiliki macam macam wisata yang begitu instagramable banget. Seperti contohnya ada Kota Malang. Kota Malang merupakan Kota yang terbesar kedua setelah Kota Surabaya, di Kota ini anda akan banyak menemukan wisata yang begitu keren banget. Berikut beberapa tempat wisata di Malang yang begitu viral, seperti:

Kampung Warna Warni Jodipan

Wisata Di Malang Paling Keren

Di Kota Malang ini terdapat sebuah wisata yang cukup unik, yakni ada wisata kampung warna warni. Dahulu wisata ini sangat kumuh dan kotor, tetapi sekarang sudah diubah menjadi kampung yang sangat bersih dan menarik. Dijadikan sebagai wisata, kampung ini sangat menarik untuk dikunjungi. 

Di sini sesuai dengan namanya anda bisa melihat jejeran rumah rumah dengan warna yang berbeda beda. Di kampung warna warni ini juga ada tempat foto yang keren dan juga instagramable pasti membuat anda yang suka berfoto betah jika berlama lama di sini. Selain itu untuk tiket masuk di wisata ini juga terbilang terjangkau jadi bisa ramai ramai ke sini dan tentunya tak begitu menguras dompet kita bukan.

Kampung Biru Arema

Masih dekat dengan kampung warna warni ini ada juga wisata yang bernama kampung biru arema. Bila dilihat sekilas wisata ini mirip dengan blue city yang berada di yunani, tak hanya bisa melihat kampung dengan warna biru aja di sini anda juga bisa mengetahui mengenai sejarah klub sepak bola arema. 

Memiliki spot foto yang sangat instagramable membuat wisata ini semakin ramai di kunjungi oleh beberapa wisatawan di luar malang ataupun dalam Kota ini. wisata ini juga tergolong ke dalam wisata yang sangat murah dan di hari tertentu bisa mendapatkan tiket gratis.

Kampung 3D

Selanjutnya di Malang ada wisata yang bernama kampung 3D, ketika anda berkeliling di sini anda akan melihat banyak mural yang begitu keren dan terlihat nyata. Ada juga banyak tempat tempat yang bagus buat berfoto foto. 

Wisata ini sama dengan halnya wisata kampung Jodipan dan Kampung biru arema. Kota malang terkenal dengan kota yang memiliki destinasi wisata yang sangat unik dan menarik untuk dikunjungi.

Hawai Waterpark

Di Malang ada juga sebuah wisata waterparknya cocok banget bagi anda yang suka dengan berenang. Salah satunya ada wisata hawai waterpark, disini pengunjung bisa puas mencoba berbagai macam wahana yang berkaitan dengan air. Tidak hanya anak – anak saja, orang remaja hingga dewasa pun menyukai wisata yang satu ini. 

Untuk anda yang ingin melakukan kegiatan outbound, bisa menggunakan paket murah yang disediakan oleh wisata ini, dengan berbagai macam wahana outbound yang menarik dan wajib untuk dicoba. Di Hawai juga banyak sekali wahana air yang sangat seru dan menguji adrenalin anda.

Malang Night Paradise

Ketika anda berkunjung ke Kota Malang dan sudah kemalaman, tenang saja sebab masih ada wisata yang buka pada malam hari, wisata tersebut ada Malang Night Paradise. Malang Night Paradise sering dijuluki sebagai wisata yang mirip dengan Disneyland, karena wisata ini memiliki pemandangan yang sangat indah dengan berbagai macam wahana yang sangat seru untuk dicoba. 

Di wisata ini anda bisa melihat bermacam macam lampion dengan ukuran dan bentuk yang bermacam macam. Selain itu ada juga wahana perahu yang mengajak anda untuk berpetualang melalui sungai kecil yang ada di sini. Memiliki beberapa spot yang sangat menarik dan instagramable banget.

Wisata Petik Apel

Kota Malang memang terkenal akan buah apelnya, maka saat berada di Malang anda bisa melihat hamparan luas perkebunan apel. Apalagi saat ini ada juga sebuah wisata petik apel, sehingga anda bisa mencoba untuk memetik apel yang langsung dari pohonnya, anda juga diperbolehkan untuk memakan buah apelnya. 

Hanya dengan membayar murah, anda bisa membawa buah apel untuk dijadikan oleh – oleh. Wisata ini sangat seru dan menarik di mata wisatawan. Ada juga aksesoris dan makanan khas malang yang berbahan apel bisa anda lihat juga saat anda mengunjungi wisata petik apel ini.

Flora Wisata San Terra

Tak ada habisnya memang wisata di Batu Malang yang berkaitan dengan taman dan bunga. Di Malang ada pula sebuah wisata yang bisa dibilang mirip dengan di luar negri, di wisata ini anda bisa melihat tempat yang didesain mirip dengan di luar negri. Pada wisata flora wisata ini ada juga sebuah bangunan yang mirip dengan di Belanda dan Korea sehingga jika berfoto di sini akan terlihat sedang berlibur di luar negri. 

Memiliki pemandangan bunga yang sangat indah dan cantik membuat anda semakin tertarik untuk mengunjungi wisata ini. wisata ini juga memiliki fasilitas yang sangat lengkap dan tentunya membuat anda nyaman dan betah berlama – lama di wisata ini. Dengan harga tiket masuk Rp 25.000 saat weekday dan Rp 30.000 saat weekend, kamu bisa mendapatkan banyak spot untuk dinikmati.

Taman Rekreasi Selecta

taman Rekreasi Selecta yang merupakan taman bunga tertua di Batu Malang. Taman Rekreasi Selecta memiliki spot yang sangat bagus dan indah. Banyak juga yang mengunjungi wisata ini untuk liburan. Terdapat taman bunga yang sangat indah dengan berbagai macam bunga ada di taman ini, bisa anda jadikan sebagai spot foto dengan keluarga atau teman – teman. Terdapat sky bike, waterbomb, dan spot lainnya untuk mendukung liburanmu semakin seru. 

Dengan fasilitas yang sangat lengkap dan memadai membuat anda semakin betah dan nyaman untuk berlama – lama di wisata yang satu ini. wisata ini sangat populer disukai oleh remaja, dewasa dan anak – anak. Berlokasi di Kota Wisata Batu, Jl. Raya Selecta No. 1, Tulungrejo, , Bumiaji, Batu, Jawa Timur, Indonesia. Harga tiket masuknya Rp 40 ribu, dengan fasilitas beragam wahana outbond dan kolam renang.

Alun - Alun Kota Batu

Alun-alun Kota Batu juga bisa dikunjungi. Saat malam hari, kawasan ini akan dipenuhi warga dan wisatawan yang menikmati dinginnya Kota Batu. Di sana, pengunjung bisa menikmati keindahan malam lampu-lampu kota di kejauhan. Tempat ini juga menyediakan berbagai spot foto instagramable. Kamu juga bisa naik ke bianglala. 

Selain itu, banyak wisata kuliner yang dapat dinikmati di sekitar alun-alun. Sementara, untuk masuk ke sini pengunjung tak dipungut biaya. Kamu bisa bersantai di tempat duduk yang tersebar ke penjuru alun-alun.

Itu lah 9 destinasi yang sangat hits di Malang dengan spot foto yang instagramable dan cocok untuk anda kunjungi saat liburan bersama teman – teman.

Wajib Kunjungi Wisata Ini Saat Di Malang!!

Wajib Kunjungi Wisata Ini Saat Di Malang!!

Malang adalah Kota terbesar kedua di Jawa Timur yang memiliki banyak pesona. Kawasan yang terkenal akan perkebunan buah apelnya ini menawarkan pemandangan alam serta nuansa Kota yang menajubkan. Tak hanya itu, lokasinya yang bedekatan dengan Gunung Semeru dan Taman Nasional, yang membuat wisata ini memiliki pemandangan indah nan udara sejuk.

Di balik pemandangannya yang apik, Kota Malang juga memiliki beberapa kawasan unik, salah satunya adalah Jalan Ijen dengan bangunan berarsitektur Belanda atau Kampung Wisata Jodipan – lebih dikenal sebagai Kampung Warna Warni – yang penuh akan dinding bergambar di tepi sungai, selain itu masih banyak lagi wisata di Malang yang akan menemani liburan anda dengan seru.

1. Sumber Sirah

Kita awali jelajah Kota Malang dengan mengunjungi Sumber Sirah yang terletak di Kabupaten Malang. Sumber Sirah merupakan wisata Sumber Air tawar yang sangat jernih, dimana anda bisa berenang sambil snorkeling.

Keistimewaan yang membuat mata air ini hits dikalangan muda mudi Malang yaitu pemandangan menajubkan keindahan ganggang hijau didasarnya. Jika anda datang kesini, jangan lupa siapkan pakaian renang, snorkel, serta kamera tahan air, soalnya anda bakal ketagihan main air disini.

Bagi anda yang sedang mencari tempat wisata di Malang yang gratis, mata air ini bisa menjadi pilihan karena tidak ada biaya tiket masuk alias tanpa dipungut biaya. Namun ada yang menyewakan ban untuk berenang. Jadi tunggu apalagi?

2. Sumber Maron

Tidak jauh berbeda dengan sumber Sirah. Sumber Maron ini juga memiliki pemandangan yang sangat indah dan mengagumkan. Memiliki air yang jernih dan bebatuan sangat banyak, tetapi tidak mengurangi keindahan. Wisata ini di lengkapi oleh pemandangan hutan yang dilindungi dan banyak sekali pengunjung yang menghabiskan waktu untuk liburan disini.

Anda juga bisa bermain seluncuran di atas ban, dan akan melewati arus sungai yang deras bersama teman – teman, anda juga bisa berenang disini, atau hanya duduk – duduk di tepi dengan bermain air bersama keluarga. Disini juga terdedia orang yang berjualan pelindung handphone, jika anda ingin bermain air sekaligus berfoto dengan nyaman.

Selain itu, anda juga bisa menyewa ban untuk bermain seluncuran, banyak sekali spot yang indah dan unik yang bisa anda coba, anda tidak perlu khawatir karena di wisata ini ada orang yang menjaga saat bermain seluncuran di sungai. Apakah anda berminat untuk kesini?

3. Omah Kayu

Ini dia tempat wisata baru favorite anak muda untuk narsis di media sosial seperti Instagram, namanya wisata Omah Kayu. Objek ngetrend pas banget untuk dijadikan lokasi hunting foto di Malang yang instagrambale banget.

Disini anda bisa melihat pemandangan area persawahan dari ketinggian. Semilir angin khas kota Malang menambah nilai kenikmatan nongkrong di rumah Kayu tersebut. Rumah kayu ini berada di Kota Batu. Kalau diamati sekilas mirip dengan kalibiru Jogja. Benar – benar tempat wisata yang romantic di Malang, pas banget buat lokasi bulan madu dan prewedding.

4. Museum Angkut

Siapa bilang berkunjung ke Museum itu membosankan? Coba deh anda datang ke museum angkut, makan kejenuhan anda akan museum langung akan segera sirna. Tempat wisata Batu Malang terbaru ini memiliki konsep yang berbeda jika dibandingkan dengan museum yang ada pada umumnya.

Jika museum lain menawarkan benda – benda bersejarah seperti bebatuan zaman purbakala, alat makan zaman dahulu, atau munglin senjata perang. Museum ini mengoleksi mobil – mobil tua yang otentik banget. mobil – mobil tua dari berbagai benua seperti eropa, amerika, atau asia bisa anda temui disini. Bahkan kendaraan – kendaraan zaman bahaula seperti kereta yang ditarik oleh kuda dan sapi pun ada.

Hal yang lebih keren lagi adalah di museum angkut tersebut ada juga mobil yang pernah digunakan oleh presiden soekarno, presiden pertama Indonesia. Harga tiket masuknya memang lumayan mahal Rp.50.000 untuk weekday dan Rp.75.000 untuk weekend, tetapi kepuasan berkunjung ke museum tersebut dijamin sesuai. Jangan lupa siapkan kamera dan berfoto bersama ribuan koleksi super keren disini.

5. Coban Talun

Coban Talun merupakan wisata yang sangat melegenda, sebab sejak dulu wisata ini sudah ada sampai sekarang. Wisata Coban Talun ini sudah dikenal oleh banyak orang, dari luar daerah maupun dalam daerah. Wisata ini menawarkan banyak sekali pemandangan dan fasilitas.

Coban Talun memiliki air terjun yang sangat indah, air yang mengalir dari sumberbrantas. Memiliki ketinggian sekitar 1.850mdpl dan memiliki diameter 9m. anda bisa menampakkan kaki di air terjun ini, ada juga sebuah kolam kecil dan ada bebatuan, anda bisa duduk – duduk dengan memainkan air yang sangat dingin.

Hembusan air terjun yang turun dari atas membuat udara semakin dingin, tapi momen ini merupakan pemandangan yang sangat indah dan patut untuk diabadikan dengan kamera. tak hanya itu, air terjun ini juga di kelilingi oleh pepohonan dan tumbuhan hijau yang membuat wisata ini semakin rindang dan enak untuk di pandang.

Di sekitar air terjun juga terdapat toko makanan dan minuman, bisa anda gunakan untuk tempat singgah sementara. Selain itu anda juga akan menemukan pangkalan ojek yang bisa anda sewa saat akan kembali dari air terjun, anda bisa berjalan kaki atau naik ojek dengan membayar Rp.15000/ orang.

Selain memiliki air terjun, Coban Talun juga memiliki beberapa wisata aestetik dan instagramable seperti Pagupon Camp, Apache, OYOT, dan masih banyak lagi. Setiap tempat memiliki keunikan dan keindahan tersendiri, spot yang di tawarkan sangat cocok untuk anda yang menyukai foto. Apakah anda ingin kesini bersama keluarga?

6. Hawai Waterpark

Destinasi wisata ini menyediakan wahana kelas dunia. Tempat ini memiliki luas sebesar 5 hektar. Anda bisa mengajak teman maupun keluarga untuk bermain wahana air disini. Pasalnya, disini tersedia sekitar 12 wahana air yang spectacular.

Selain itu, wahana yang sangat popular adalah wahana ombak Tsunami. Ombak ini sangat menguji adrenalin anda, anda akan diguncang layaknya ada kejadian tsunami, sangat seru bukan? Di sini juga tersedia banyak spot foto yang unik. Selain itu, juga tersedia food court dan drink court dengan berbagai varian menu yang lezat.

Destinasi Wisata Di Malang Untuk Liburan Hemat

Destinasi Wisata Di Malang Untuk Liburan Hemat

Jawa Timur menyimpan segudang surge dunia, salah satunya Kota Malang yang daerahnya terdiri dari pegunungan dan lautan yang punya banyak spot menarik untuk dijelajahi. Nah, Malang bisa menjadi alternatif tujuan wisatamu berikutnya. Apalagi, libur akhir tahun sudah semakin dekat, gak ada salahnya kan merencanakan liburan kali ini ke sana. Soal budget gak perlu khawatir, karena banyak tempat wisata keren di Malang yang cocok untuk liburan hemat. Mana saja ya kira-kira destinasinya? Langsung simak yuk di bawah ini.

 

Pantai Balekambang

PANTAI BALEKAMBANG Tiket & Aktivitas Januari 2023

Salah satu destinasi di Malang yang terkenal dengan kecantikan alamnya adalah Pantai Balekambang. Bukan saja Kota Malang, tempat satu ini juga sangat populer di Jawa Timur, apalagi suasananya juga akan mengingatkanmu dengan Tanah Lot di Pulau Bali. Hal tersebut dikarenakan adanya sebuah pura yang terletak di tengah pulau karang tidak jauh dari bibir pantai. Untuk bisa sampai di pantai ini, kamu harus menempuh perjalanan sekitar 60 km dari pusat Kota Malang. Tiket masuknya pun sangat ramah kantong, yaitu sekitar 10 sampai 15 ribu rupiah saja. Tidak jarang tempat ini dipilih sebagai salah satu lokasi outbound di Malang oleh banyak perusahaan maupun keluarga dan institusi.

 

Coban Rais

Lokasinya berjarak sekitar 16 km dari pusat Kota Malang dan merupakan sebuah destinasi air terjun yang cukup populer di Malang, bahkan juga Jawa Timur. Air terjunnya memiliki ketinggian hingga 20 meter yang dikelilingi oleh perbukitan hijau dan pastinya menyejukkan mata juga badan. Sekarang, wana wisata satu ini bukan saja punya air terjun, karena banyak juga wahana dan spot selfie yang bisa kamu kunjungi. Tertarik untuk main air di Coban Rais? Siapkan uang sekitar 15 ribu rupiah untuk tiket masuknya ya.

 

Pantai Batu Bengkung

Pantai Batu Bengkung, Pantai Asyik buat Camping di Malang - Where Your  Journey Begins

Pantai Batu Bengkung yang terletak di Desa Gajahrejo, Gedangan ini mungkin bisa dikatakan sebagai salah satu pantai terunik di Malang. Pantai Batu Bengkung berada di tengah dua batu tebing raksasa yang terlihat sepeti mengapit bibir pantai. Karena letaknya ini pula lah, yang membuat air pasang di pantai ini terlihat seperti sebuah telaga atau kolam renang alami. Berbeda dengan kebanyakan pantai di Selatan Jawa umumnya, di sini kamu bisa berenang atau berendam dengan aman tanpa takut tersapu ombak. Tertarik? Kamu bisa datang ke tempat wisata di Malang ini dengan membayar tiket masuk 5 ribu rupiah saja.

 

Malang Night Paradise

 

Malang Night Paradise (Harga Tiket, Jam Buka & Review Tiap Areanya)

Destinasi satu ini merupakan sebuah tempat wisata di Malang yang cukup terkenal, sesuai namanya, tempat ini hanya buka pada malam hari saja. Ada dua area yang bisa kamu kunjungi saat mampir ke destinasi satu ini, yang pertama berupa Taman Dinosaurus yang menampilkan replika hewan purba, dan area kedua berupa Taman Lampion.

Di Taman Lampion ini kamu bisa menikmati suasana romantis dengan tempatnya yang dihiasi oleh lampu-lampu cantik aneka warna dan ditata secantik mungkin dengan bentuknya yang beragam. Spot satu ini menjadi area wajib untuk didatangi bagi kamu yang suka foto-foto.

 

Jatim Park 1

Jatim Park 1, Harga Tiket Masuk, Wahana, Fasilitas dan Lokasi!

Taman bermain satu ini mungkin bisa dibilang sebagai Disneyland dan Universal Studiosnya Jawa Timur. Tempat wisata yang berada di Kota Batu ini menawarkan aneka wahana permainan mulai dari yang ekstrem sampai yang ramah anak. Bahkan, ada juga kolam renang lengkap dengan wahana seluncurannya. Kalau tertarik kamu bisa menyiapkan budget 75 ribu rupiah untuk hari biasa dan 120 ribu rupiah saat akhir pekan.

 

Batu Secret Zoo

BATU SECRET ZOO Tiket & 10 Zona Terbaik Januari 2023

Lokasi tempat ini masih berada di kawasan Jatim Park, lebih tepatnya berada di Jatim Park 2. Yang membedakan tempat ini dengan Jatim Park 1 adalah kawasannya yang lebih dikhususkan sebagai kebun binatang dan Museum Satwa. Bukan hanya bisa melihat koleksi satwanya saja, kamu juga bisa berinteraksi langsung dengan hewan-hewan menggemaskan ini. Salah satu yang paling banyak diminati wisatawan adalah area Baby Zoo, karena di sini pengunjung bisa berinterkasi langsung dengan bayi-bayi hewan yang nampak imut dan menggemaskan.

 

Gunung Bromo

 

GUNUNG BROMO Harga Tiket & 5 Aktivitas Terbaik Januari 2023

Destinasi alam satu ini sudah menjadi salah satu spot wisata andalan Jawa Timur, bahkan namanya sudah tersohor hingga ke mancanegara. Tempat yang satu ini menawarkan keindahan alam dan kesejukkan udara khas pegunungan yang tidak bisa kamu dapatkan di perkotaan. Banyak spot menarik yang bisa kamu jelajahi di sini, mulai dari Penanjakan yang menjadi spot populer untuk menanti matahari terbit, Kawah Bromo yang terus mengepulkan asap, dan Bukit Teletubies. Kamu bisa ke Gunung Bromo dari arah Malang menuju ke Tumpang, maupun dari arah Probolinggo.

 

 

Itulah beberapa destinasi di Malang yang bisa kamu kunjungi saat ingin liburan hemat di Jawa Timur. Tentu masih banyak destinasi lain ayng menggoda untuk dikunjungi, namun sebelum mulai liburan ada baiknya untuk merencakan liburanmu terlebih dahulu. Tidak mau kan budget liburanmu terganggu karena kurangnya persiapan dan harus mengeluarkan uang karena situasi yang tidak terduga. Tunggu apalagi? Yuk rencanakan liburanmu di Malang sekarang juga.

Copyright © 2025 Provider Outbound Di Malang Batu Adventure
×

Support by outbounddimalang.com

× Dapatkan Penawaran