9 Destinasi Wisata Tempat Wisata Di Batu Malang Instagramable Banget

9 Destinasi Wisata Tempat Wisata Di Batu Malang Instagramable Banget

Tentu di setiap daerah maupun Kota yang berada di Indonesia ini memiliki macam macam wisata yang begitu instagramable banget. Seperti contohnya ada Kota Malang. Kota Malang merupakan Kota yang terbesar kedua setelah Kota Surabaya, di Kota ini anda akan banyak menemukan wisata yang begitu keren banget. Berikut beberapa tempat wisata di Malang yang begitu viral, seperti:

Kampung Warna Warni Jodipan

Wisata Di Malang Paling Keren

Di Kota Malang ini terdapat sebuah wisata yang cukup unik, yakni ada wisata kampung warna warni. Dahulu wisata ini sangat kumuh dan kotor, tetapi sekarang sudah diubah menjadi kampung yang sangat bersih dan menarik. Dijadikan sebagai wisata, kampung ini sangat menarik untuk dikunjungi. 

Di sini sesuai dengan namanya anda bisa melihat jejeran rumah rumah dengan warna yang berbeda beda. Di kampung warna warni ini juga ada tempat foto yang keren dan juga instagramable pasti membuat anda yang suka berfoto betah jika berlama lama di sini. Selain itu untuk tiket masuk di wisata ini juga terbilang terjangkau jadi bisa ramai ramai ke sini dan tentunya tak begitu menguras dompet kita bukan.

Kampung Biru Arema

Masih dekat dengan kampung warna warni ini ada juga wisata yang bernama kampung biru arema. Bila dilihat sekilas wisata ini mirip dengan blue city yang berada di yunani, tak hanya bisa melihat kampung dengan warna biru aja di sini anda juga bisa mengetahui mengenai sejarah klub sepak bola arema. 

Memiliki spot foto yang sangat instagramable membuat wisata ini semakin ramai di kunjungi oleh beberapa wisatawan di luar malang ataupun dalam Kota ini. wisata ini juga tergolong ke dalam wisata yang sangat murah dan di hari tertentu bisa mendapatkan tiket gratis.

Kampung 3D

Selanjutnya di Malang ada wisata yang bernama kampung 3D, ketika anda berkeliling di sini anda akan melihat banyak mural yang begitu keren dan terlihat nyata. Ada juga banyak tempat tempat yang bagus buat berfoto foto. 

Wisata ini sama dengan halnya wisata kampung Jodipan dan Kampung biru arema. Kota malang terkenal dengan kota yang memiliki destinasi wisata yang sangat unik dan menarik untuk dikunjungi.

Hawai Waterpark

Di Malang ada juga sebuah wisata waterparknya cocok banget bagi anda yang suka dengan berenang. Salah satunya ada wisata hawai waterpark, disini pengunjung bisa puas mencoba berbagai macam wahana yang berkaitan dengan air. Tidak hanya anak – anak saja, orang remaja hingga dewasa pun menyukai wisata yang satu ini. 

Untuk anda yang ingin melakukan kegiatan outbound, bisa menggunakan paket murah yang disediakan oleh wisata ini, dengan berbagai macam wahana outbound yang menarik dan wajib untuk dicoba. Di Hawai juga banyak sekali wahana air yang sangat seru dan menguji adrenalin anda.

Malang Night Paradise

Ketika anda berkunjung ke Kota Malang dan sudah kemalaman, tenang saja sebab masih ada wisata yang buka pada malam hari, wisata tersebut ada Malang Night Paradise. Malang Night Paradise sering dijuluki sebagai wisata yang mirip dengan Disneyland, karena wisata ini memiliki pemandangan yang sangat indah dengan berbagai macam wahana yang sangat seru untuk dicoba. 

Di wisata ini anda bisa melihat bermacam macam lampion dengan ukuran dan bentuk yang bermacam macam. Selain itu ada juga wahana perahu yang mengajak anda untuk berpetualang melalui sungai kecil yang ada di sini. Memiliki beberapa spot yang sangat menarik dan instagramable banget.

Wisata Petik Apel

Kota Malang memang terkenal akan buah apelnya, maka saat berada di Malang anda bisa melihat hamparan luas perkebunan apel. Apalagi saat ini ada juga sebuah wisata petik apel, sehingga anda bisa mencoba untuk memetik apel yang langsung dari pohonnya, anda juga diperbolehkan untuk memakan buah apelnya. 

Hanya dengan membayar murah, anda bisa membawa buah apel untuk dijadikan oleh – oleh. Wisata ini sangat seru dan menarik di mata wisatawan. Ada juga aksesoris dan makanan khas malang yang berbahan apel bisa anda lihat juga saat anda mengunjungi wisata petik apel ini.

Flora Wisata San Terra

Tak ada habisnya memang wisata di Batu Malang yang berkaitan dengan taman dan bunga. Di Malang ada pula sebuah wisata yang bisa dibilang mirip dengan di luar negri, di wisata ini anda bisa melihat tempat yang didesain mirip dengan di luar negri. Pada wisata flora wisata ini ada juga sebuah bangunan yang mirip dengan di Belanda dan Korea sehingga jika berfoto di sini akan terlihat sedang berlibur di luar negri. 

Memiliki pemandangan bunga yang sangat indah dan cantik membuat anda semakin tertarik untuk mengunjungi wisata ini. wisata ini juga memiliki fasilitas yang sangat lengkap dan tentunya membuat anda nyaman dan betah berlama – lama di wisata ini. Dengan harga tiket masuk Rp 25.000 saat weekday dan Rp 30.000 saat weekend, kamu bisa mendapatkan banyak spot untuk dinikmati.

Taman Rekreasi Selecta

taman Rekreasi Selecta yang merupakan taman bunga tertua di Batu Malang. Taman Rekreasi Selecta memiliki spot yang sangat bagus dan indah. Banyak juga yang mengunjungi wisata ini untuk liburan. Terdapat taman bunga yang sangat indah dengan berbagai macam bunga ada di taman ini, bisa anda jadikan sebagai spot foto dengan keluarga atau teman – teman. Terdapat sky bike, waterbomb, dan spot lainnya untuk mendukung liburanmu semakin seru. 

Dengan fasilitas yang sangat lengkap dan memadai membuat anda semakin betah dan nyaman untuk berlama – lama di wisata yang satu ini. wisata ini sangat populer disukai oleh remaja, dewasa dan anak – anak. Berlokasi di Kota Wisata Batu, Jl. Raya Selecta No. 1, Tulungrejo, , Bumiaji, Batu, Jawa Timur, Indonesia. Harga tiket masuknya Rp 40 ribu, dengan fasilitas beragam wahana outbond dan kolam renang.

Alun - Alun Kota Batu

Alun-alun Kota Batu juga bisa dikunjungi. Saat malam hari, kawasan ini akan dipenuhi warga dan wisatawan yang menikmati dinginnya Kota Batu. Di sana, pengunjung bisa menikmati keindahan malam lampu-lampu kota di kejauhan. Tempat ini juga menyediakan berbagai spot foto instagramable. Kamu juga bisa naik ke bianglala. 

Selain itu, banyak wisata kuliner yang dapat dinikmati di sekitar alun-alun. Sementara, untuk masuk ke sini pengunjung tak dipungut biaya. Kamu bisa bersantai di tempat duduk yang tersebar ke penjuru alun-alun.

Itu lah 9 destinasi yang sangat hits di Malang dengan spot foto yang instagramable dan cocok untuk anda kunjungi saat liburan bersama teman – teman.

Yuk Berlibur di Kota Malang, Wisata Gratis dan Unik

Yuk Berlibur di Kota Malang, Wisata Gratis dan Unik

Kota Malang menjadi salah satu kota yang terbesar di Jawa Timur setelah Kota Surabaya. Kota Malang memiliki banyak sekali pilihan destinasi untuk anda kunjungi saat liburan tiba. Kota Malang sangat banyak peminatnya sehingga turik luar negri pun mengunjungi kota Malang yang indah ini. Destinasi Malang banyak sekali yang memiliki harga tiket gratis dan murah. Meskipun memiliki harga tiket yang murah dan gratis, tetapi wisata ini sangat unik dan tentunya indah sekali, dan dapat memanjakan mata.

Kota Malang – Batu terletak di pegunungan, yang membuat Kota Malang memiliki udara yang dingin dan sejuk, yang membuat liburan anda semakin menyenangkan dan seru. Nah saya akan merekomendasikan wisata di Malang yang ramah di kantong sampai gratis harganya.

 

  1. Kampung Warna – Warni Jodipan

Wisata Di Malang Paling Keren

Kampung Jodipan merupakan wisata di Malang yang memiliki keunikan. Karena wisata ini merupakan perkampungan yang memiliki warna yang beragam dan sangat unik untuk dikunjungi. wisata ini merupakan wisata yang sangat kumuh dulu, tetapi sekarang wisata ini sudah di rubah menjadi wisata yang sangat unik dan menawan sampai saat ini. wisata ini memang sangat unik dengan memiliki spot foto yang sangat banyak dan instagramable.

Wisata ini memiliki harga tiket gratis, sangat keren bukan? Dengan harga tiket gratis anda bisa merasakan keindahan dan indahnya kampung ini meskipun memiliki harga tiket gratis tidak akan mengecewakan anda saat mengunjungi wisata ini sebagai tujuan untuk melakukan kegiatan liburan.

  1. Sumber Sirah

Untuk anda yang ingin merasakan kegiatan snorkeling ala – ala bisa mengunjungi wisata ini bersama keluarga saat liburan mendatang. Wisata ini sangat sejuk dengan pemandangan yang indah dapat memanjakan mata saat memandang. Wisata indah ini ternyata memiliki harga tiket yang murah dan sampai gratis loh.

Sumber sirah memiliki air yang sangat jernih, dapat melihat tumbuhan air dengan jelas, anda dapat melakukan kegiatan snorkeling untuk lebih memanjakan mata dengan melihat berbagai macam tanaman yang di bawah sumber ini. wisata ini sangat cocok untuk anda kunjungi bersama keluarga, teman – teman atau pasangan untuk menghabiskan waktu weekend atau liburan anda selama di kota malang – batu ini.

  1. Bukit Jengkoang

Bukit jengkoang merupakan bukit yang sangat indah dan menawan. Bukit yang berada di atas awan ini memanglah sejuk dengan pohon sebagai pelengkapnya. Bukit ini memiliki spot foto yang sangat indah dan wajib untuk anda coba dengan teman – teman, sangat instagramable. Banyak kegiatan yang bisa anda lakukan disini seperti berfoto, melakukan off road dengan jeep, berjalan – jalan. Wisata ini sangat cocok sekali di kunjungi saat anda merasa penat setelah bekerja, dengan melihat hijaunya bukit ini akan membuat pikiran semakin fresh dan membuat hati damai.

  1. Alun – Alun Kota Batu

Wisata Outbound Malang Pada Malam Hari

Alun – Alun Kota Batu menjadi salah satu tujuan yang wajib untuk anda kunjungi saat anda datang ke kota Batu. Alun – alun ini merupakan symbol dan merupakan wisata yang berada di tengah – tengah wilayah kota batu. Alun – alun ini sangat luas dengan berbagai macam kuliner khas kota batu dan di lengkapi dengan perjual kios barang aksesoris. Untuk anda yang ingin menghabiskan waktu malam di kota batu, sangat cocok untuk mengunjungi wisata yang satu ini. wisata yang sangat ramai, dari pagi sampai malem hingga menjelang pagi lagi. Ada juga taman bermain untuk anak – anak yang sangat seru dan menyenangkan untuk di kunjungi bersama keluarga.

  1. Pemandian Air Cangar

Pemandian air cangar ini juga sangat popular dikunjungi oleh beberapa orang yang menyukai wisata yang satu ini. wisata satu ini memiliki air yang panas karena langsung dari sumber gunung welirang. Pemandian ini sangat ramai dengan orang dewasa, mengobrol santai dengan air yang panas membuat mereka semakin betah berlama – lama di wisata ini. memiliki pemandangan yang indah juga akan membuat mata semakin manja karena keindahannya. Ada juga air dingin yang disediakan disini, untuk anda yang ingin mencoba air dinginnya kota batu.

  1. Coban Kedung

Coban Kedung terletak cukup tersembunyi dari hiruk pikuk kota Malang. Letaknya di desa Bantur, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang. Setelah sampai di wisata ini, kamu akan langsung melihat indahnya panorama air terjun dengan alam yang masih terjaga. Kamu bakal dibuat puas dengan udara yang dingin dan sejuk saat terkena percikan airnya.

  1. Taman Trunojoyo

Di sini kamu akan disuguhkan nuansa alam yang rindang dan masih asri. Penuh dengan pepohonan yang dingin dan angin sepoi-sepoi yang menyejukkan. Taman ini sangat cocok kamu jadikan tempat santai bareng keluarga. Taman Tarunojoyo juga menyuguhkan fasilitas bermain untuk anak seperti jungkat-jungkit dan ayunan. Anda akan betah berlama – lama saat menghabiskan waktu di taman ini bareng keluarga.

  1. Coban Supit Urang

Di sini kamu akan disuguhkan nuansa alam yang rindang dan masih asri. Penuh dengan pepohonan yang dingin dan angin sepoi-sepoi yang menyejukkan. Taman ini sangat cocok kamu jadikan tempat santai bareng keluarga. Taman Tarunojoyo juga menyuguhkan fasilitas bermain untuk anak seperti jungkat-jungkit dan ayunan. Wisata ini sangat cocok untuk anda kunjungi bersama teman – teman untuk melakukan piknik atau menghabiskan waktu liburan anda bersama.

  1. Museum Bentoel Malang

Ingin belajar dan memahami betapa sulitnya eksistensi dan perjalanan hidup hingga mencapai kesuksesan? Kunjungi Museum Bentoel, yang menunjukkan dan menggambarkan betapa keras dan gigihnya perjuangan perusahaan rokok PT Bentoel hingga mendapatkan reputasi seperti sekarang ini.

Mulai dari berdiri hingga sampai sekarang ini, kamu bisa melihat seperti apa hasil kerja keras yang sudah dilakukan. Selain itu, kamu juga bisa belajar dan mengambil inspirasi dari kesuksesan PT Bentoel, dan tidak ada salahnya juga berselfie di sejumlah spot menarik di sana.

  1. Coban Nirwana

Spot lain untuk menikmati aliran air alami yang berujung pada air terjun ada di Coban Nirwana Gedangan. Warga lokal mengenalnya dengan nama Coban Mbok Karimah, yang merupakan warga setempat yang bertempat tinggal tidak jauh dari coban ini.

Dari namanya, sudah bisa ditebak jika pemandangan yang ditawarkan bak nirwana. View alam yang mengesankan, ditambah air terjun bertingkat dan tebing tinggi serta belukar lebat di sekelilingnya menambah eksotisme lokasi ini. Dijamin kamu akan tidak sabar segera bermain air di bawah cucurannya.

 

Itulah 10 destinasi yang murah bahkan gratis untuk anda kunjungi saat di Malang – batu untuk menghabiskan waktu liburan anda di Kota Malang, apakah ada salah satu wisata yang ingin anda kunjungi saat di Malang? Tidak akan merasa kecewa jika anda berkunjung di Kota Malang untuk berlibur bersama keluarga maupun sahabat anda.

Copyright © 2025 Provider Outbound Di Malang Batu Adventure
×

Support by outbounddimalang.com

× Dapatkan Penawaran