Wisata Hits Awal Tahun Untuk Liburan di Malang

Wisata Hits Awal Tahun Untuk Liburan di Malang

Kota Batu – Malang, sebuah Kota di Jawa Timur, menawarkan beragam destinasi wisata alam yang menakjubkan. Dari mata air alami yang jernih hingga air terjun tersembunyi dan situs bersejarah, Kota Batu – Malang memiliki pesona tersendiri bagi para wisatawan yang ingin menikmati keindahan alam dan sejarah. Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata di Kota Batu – Malang yang lagi hits dan patut di kunjungi.

Sumber Sirah

Sumber Sirah adalah mata air alami dengan kejernihan luar biasa yang memungkinkan pengunjung melihat dasar mata air. Airnya yang segar, serta pepohonan dengan akar gantung di sekitarnya, menambah keindahan tempat ini.

Wisata Mata Air Sumber Sirah.

 

Lokasinya berada di Jl. Sunan Gunungjati, RT.05/RW.02, Putuk Utara, Putukrejo, Kec. Gondanglegi, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Jam operasionalnya dari pukul 07.00 hingga 17.00 WIB dengan harga tiket masuk Rp5.000.

Selorejo Malang

Selorejo menawarkan pengalaman unik dengan banyaknya warung, dan warung tersebut menyediakan berbagai olahan makanan. Pengunjung dapat naik perahu warga setempat untuk menjangkau spot spot indah dan instagramable dan menikmati memancing sambil melihat matahari terbenam.

Apalagi wisata ini memiliki pemandangan dikelilingi oleh gunung yang membuat pengunjung sangat betah disini, udaranya juga sejuk dan dingin. Terletak di Sedawun, Pandansari, Kecamatan Ngantang, Malang, tempat ini buka dari pukul 09.00 hingga 21.00 WIB dengan tiket masuk Rp5.000.

Kalireco Malang

kalireco menawarkan suasana sejuk dan air yang menyegarkan, cocok untuk menghilangkan penat. Tempat ini memiliki tiga kolam renang dengan kedalaman berbeda, mulai dari 50 cm hingga 2 meter, dan kolam di wisata ini juga dibedakan antara pria dan Wanita.

Terletak di Jl. Sumber Waras 2 No.97, Krajan, Kalirejo, Kec. Lawang, Kabupaten Malang dengan tiket masuk Rp6.000.

Paralayang

Bagi yang mencari petualangan, Kota Batu menawarkan pengalaman paralayang dengan pemandangan indah dari atas bukit. Lokasi paralayang ini juga menjadi spot foto yang populer, terutama saat matahari terbenam. Wisata Paralayang berada di Jalan Brigjend Abd Manan Wijaya, Malang, Jawa Timur. Untuk menjajal kegiatan ini, Anda perlu membayar tiket sekitar Rp500 ribu.

Kusuma Agrowisata

Ini adalah tempat wisata agro yang menawarkan pengalaman memetik buah langsung dari kebunnya, seperti apel, stroberi, dan jambu. Tempat ini juga memiliki berbagai wahana permainan dan penginapan. Kusuma Agrowisata berada di Jalan Abdul Gani, Kota Batu, Jawa Timur.

Taman Langit Gunung Banyak

Wisata ini terletak di puncak Gunung Banyak, taman ini menawarkan pemandangan kota Batu dari ketinggian. Tempat ini populer untuk berfoto dengan latar belakang awan dan langit yang cerah. Taman Langit Gunung Banyak berlokasi di Jalan Gunung Banyak, Kota Batu, Jawa Timur.

Dengan keindahan alam yang luar biasa dan kekayaan budaya yang memikat, Kota Batu Malang menjadi destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Dari keheningan mata air di sumber hingga keseruan bermain paralayang, setiap sudut Kota Batu Malang menawarkan pengalaman unik dan tak terlupakan.

 

Jadi, pastikan untuk memasukkan Kota Batu Malang dalam daftar perjalanan kamu berikutnya dan nikmati pesonanya yang memukau.

Copyright © 2025 Provider Outbound Di Malang Batu Adventure
×

Support by outbounddimalang.com

× Dapatkan Penawaran