Sebagai Kota kedua terbesar di Jawa Timur setelah Surabaya, dan memiliki atmosfer sejuk khas dataran tinggi, menjadikan Malang sukses menarik perhatian para pecinta wisata di Indonesia. Dan semua ini tak bisa dilepaskan dari cepatnya pertumbuhan dalam hal lokasi wisata keluarga dan akomodasi yang menarik. Malang kini menjadi salah satu kota terbaik di Indonesia yang menawarkan gaya hidup urban modern dengan berpusat pada pertanian dan keindahan alam. Jadi siapapun penikmat wisata akan bisa mendapatkan hiburan yang menguntungkan semua anggota keluarga.
Tempat wisata di Malang menyuguhkan pesona yang beragam dan sangat menawan. tak hanya wisata alam seperti gunung bromo saja yang bisa anda nikmati, namun ada beberapa wisata unik lainnya yang wajib anda kunjungi saat berlibur ke Kota Malan. Berikut sederet rekomendasi tempat wisata di Malang yang hits dengan spot foto instagramable pastinya.
1. Florawisata San Terra de La Fonte
Jika anda pengen ke luar negeri tapi belum ada budget kesana, tenang saja. Tempat wisata di Malang yang satu ini bisa menjadi rekomendasi berlibur anda. Ya, Florawisata San Terra de La Fonte. Tempat wisata ini merupakan hamparan taman bunga yang ditanam langsung di pot maupun di gantung. Selain itu, ada spot foto yang instagramable dengan background bangunan warna – warni ala luar negeri. Spot bangunannya ada dari Korea, Belanda, hingga Italia. Berkeliling di tempat ini sudah berasa keliling dunia, a. untuk harga tiketnya masih terjangkau lho yang berkisar Rp. 20.000 – Rp. 25.000 saja. Lokasi ini berada di Jalan Raya Madya, Jurang Rejo, Pandesari. Kec. Pujon, Malang.
2. Batu Flower Garden
Selain bisa berkunjung ke Florawisata San Terra de La Fonte, para pecinta bunga bisa juga mampir ke Batu Flower Garden. Tempat ini dibangun di Kawasan Lereng Gunung Panderman di atas ketinggian 1.000 sampai 1.200 meter mdpl, sekaligus berada di atas lahan perhutani. Banyak tempat instagramable bisa dikunjungi, mulai dari spot di tas bukit hingga air terjun Coban Rais. Ada juga tempat untuk berkemah. Lokasinya ada di Oro – Oro Ombo, kecamatan Batu, Kota Batu. Bisa dikunjungi mulai pukul 08.00-16.00 WIB setiap harinya.
3. Bukit Jengkoang
Bukit Jengkoang salah satu wisata Malang yang hits dengan menawarkan pemandangan perbukitan, hutan pinus, lahan pertanian, hingga Gunung Arjuno yang megah. Tempat hits ini cocok untuk dijadikan spot foto yang cantik. Selain dengan latar pemandangan alam yang indah, juga terdapat bangunan tua yang menjadi salah satu spot menarik di Bukit Jengkoang.
Selain berfoto – foto, di Bukit Jongkang pengunjung juga dapat melakukan aktivitas lain seperti bersepeda, offroad jeep, hingga camping. Trek jalan untuk offroad bervariasi, ada yang ekstrim dan santai. Pemandangan dari bukit Jongkang tidak hanya bagus saat langit cerah, pada malam hari juga begitu indah dengan pemandangan Kota Batu dan Malang.
Karena Bukit Jengkoang merupakan laan pertanian pengunjung ditegaskan untuk tidak meninggalkan sampah, tidak merusak tanaman, tidak mengganggu petani bekerja, dan menjaga sopan santun. Bukit Jengkoang terletak di Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Untuk saat ini pengunjung dapat berkunjung tanpa dipungut tiket masuk alias gratis.
4. Taman Kemesraan
Taman Kemesraan merupakan tempat wisata edukasi di Malang, yang memperkenalkan budaya Jawa. Taman ini menawarkan keindahan alam yang berpadu dengan kreasi tangan manusia juga suasana alam yang begitu nyaman dan tentram. Berbagai aktivitas yang dapat dilakukan di Taman Kemesraan seperti Rafting, Camping, Outbound, Berenang dan Kulineran.
Jangan lewatkan kesempatan untuk berfoto – foto sambil naik perahu, jembatan gantung, patung Ganesha, gapura putih, patung Garuda, pohon pakis, dan patung ikonik dari Kamajaya dan Kamaratih. Taman Kemesraan berlokasi di Dusun Tretes, Kecamatan Pujon, Malang. Sangat cocok untuk anda kunjungi bersama keluarga, pasangan dan teman – teman. Apakah anda ingin berkunjung ke wisata ini.
5. Omah Kayu
Mungkin ini menjadi keinginan masa kecil dari banyak orang, yaitu tinggal di rumah pohon. dimana suasana yang dekat dengan alam, sejuk, dan pengalaman yang berbeda membuat banyak dari kita menginginkan hal tersebut. Sayangnya membuat rumah pohon sendiri terbilang susah dan ribet, karena tak banyak pohon dan medan yang sesuai untuk kita buat rumah pohon. namun untuk saat ini, anda tidak perlu membuatnya sendiri untuk dapat menikmati kehidupan di atas pohon.
Anda bisa menikmati hal ini dengan cara menginap di Omah Kayu Paralayang, Batu. Wisata ini menyediakan 6 buah rumah pohon yang indah dan masing – masing mampu menampung 3 orang. Suasana dekat dengan alam bisa anda rasakan, karena wisata ini bertempat di daerah hutan pinus dan begitu pula rumah pohonnya didirikan diatas pohon pinus yang kokoh.
Fasilitas di tempat ini adalah tersedia kamar tidur yang cukup lebar dan juga peralatan makanan, selain itu terdapat pula kamar mandi dengan fasilitas air panas di bagian luar kamar. Ditambah balkon yang berguna untuk duduk – duduk santai cocok untuk menajamkan mata melihat indahnya pemandangan sekitar.
6. Goa Pinus
Menyusuri goa di Tengah hutan pinus? Anda dapat menikmatinya di wahana Goa Pinus. Wisata ini menjadi objek perbincangan hangat di media sosial, khususnya bagi warga Malang sekitarnya. Hal tersebut karena wisata ini menyuguhkan pemandangan alam yang indah khas hutan pinus dan pemandangan indah Kota Batu yang dapat dilihat dari ketinggian.
Usut punya usut, ternyata pada awalnya tempat ini dikenal sebagai daerah penambangan pasir. Tetapi saat ini daerah ini sudah berhasil menarik perhatian dari para pengunjung. Hal tersebut tidak mengherankan karena tempat wisata ini memiliki beragam spot menarik untuk dinikmati ataupun untuk diabadikan. Selain itu bagi anda yang penasaran akan goa yang dimiliki oleh wisata ini, anda pun dapat menyusurinya dengan izin kepada pihak pengelola tentunya.
7. Batu Night Spectacular
Wisata malam yang terletak di Batu ini menyuguhkan wahana yang menarik dan sangat sayang anda tinggalkan jika anda berkunjung ke Malang. Karena di wisata ini menyuguhkan berbagai atraksi menarik dan menyerukan.
Wahana menarik yang mereka miliki seperti rumah hantu, trampoline, hingga go-kart. Selain itu pemandangan lampu warna – warni akan memanjakan mata siapapun yang mengunjungi wisata ini. wahana ini memiliki luas sekitar 3 ribu meter persegi, yang dapat anda manfaatkan untuk bermain hingga hunting foto. Selain itu anda pun dapat menikmati berkulineran di food court yang mereka sediakan, sembari dihibur oleh pertunjukan air mancur yang menari. Wow sangat menarik kan?
Nah begitulah 7 wisata yang perlu anda kunjungi di Malang pada tahun 2023! Siapkan tanggal dan rencanamu untuk mengunjungi malang segera ya!
You must be logged in to post a comment.