Kota Malang menjadi salah satu kota yang memiliki beragam sekali budaya dan kuliner yang menjadi satu Tarik wisatawan untuk berdatangan ke tempat berikut. Tentunya ada banyak destinasi wisata yang dapat dikunjungi oleh wisatawan apabila berkunjung ke Kota Malang, jika anda bosan dengan wisata tema perkotaan, maka anda harus mencoba untuk berkunjung ke desa wisata. Dengan pemandangan yang cukup asri disertai udara yang sejuk, mampu membuat pikiran menjadi segar kembali.
Beberapa opsi di bawah ini bisa anda pilih dan jadikan salah satu destinasi wisata bertema pedesaan yang bisa anda kunjungi Ketika bermain di Malang, Jawa Timur. Penasaran? Yuk, simak di bawah ini ya!
1. Kampung Wisata Kungkuk
Pertama ada desa wisata Kampung Kungkuk yang berlokasi di Desa Punten, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Malang. Pemandangan khas pedesaan yang ditawarkan Kampung Kungkuk cukup membius sepasang mata yang melihatnya.
Desa wisata yang asri ini, menawarkan beberapa pilihan yang cocok untuk anda pilih Ketika berkunjung ke tempat ini. jika anda menyukai jenis olahraga gunung, Kampung Kungkuk menjadi pilihannya, seperti bersepedah gunung, mobil gunung, flying fox, dan beberapa kegiatan outbound dan lain sebagainya.
Tak hanya itu, untuk anda yang ingin berkebun, Kampung Kungkuk menyediakan beragam pilihan seperti menikmati berkebun di kebun apel, jeruk, dan ada kebun bunga. Tertarik untuk berkunjung?
2. Desa Wisata Pujon Kidul Malang
Desa wisata Pujon Kidul Malang, mempunyai pemandangan alam yang cukup indah. Dengan latar belakang hamparan sawah disertai indahnya pesona pegunungan, membuat tempat wisata menjadi salah satu destinasi wisata favorit wajib untuk anda kunjungi. Ini adalah tempat Kawasan wisata yang cukup lengkap. Pasalnya, wahana permainan, kafe, dan spot untuk foto bertebaran.
Di desa wisata ini ada beberapa pilihan kegiatan menarik yang harus anda coba seperti petik sayur, beternak, melakukan beberapa kegiatan outbound yang seru, dan bisa memetik stroberi langsung di kebunnya. Jangan lupakan siapkan kamera untuk berkunjung ke wisata ini, karena akan ada banyak sekali spot foto yang beragam dan menarik, dan sangat sayang untuk dilewatkan.
3. Desa Wisata PoncoKusumo
Desa Wisata Poncokusumo bisa menjadi salah satu rekomendasi selanjutnya. Desa wisata ini terletak di Lereng Gunung Semeru, dengan berbatasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Di Desa Wisata PoncoKusumo, anda bisa melakukan kegiatan yang menarik yang sayang untuk dilewatkan. Ada berbagai pilihan kegiatan berkebun petik apel, wisata agro bunga krisan, kegiatan outbound dan lain sebagainya.
Wisata ini sangat unik, pengunjung akan disuguhi bangunan – bangunan unik yang terbuat dari kayu, yang sekilas mirip rumah kayu di Kota Batu. Bangunan – banguan tersebut didesain secara apik sehingga cocok dijadikan latar belakang untuk mengabadikan diri melalui lensa kamera.
Anda bisa menemukan area parkir yang luas, café, restoran, tempat foto, gazebo, mushola, ayunan dan bangku taman. Selain itu, disediakan juga akomodasi homestay dengan tarif sekitar Rp.250 ribuan per malam.
Nah, itu tadi adalah 3 Desa Wisata yang wajib untuk anda kunjungi, ada beragam tempat wisata yang bisa anda pilih Ketika bermain di Malang.
You must be logged in to post a comment.